Tentang ITKB
Rektor
Prof. Ir. H. La Sara, M. Si, PhD adalah Rektor Pertama di Institut Teknologi Kelautan Buton yang dilantik Oleh Gubernur Sultra, H. Ali Mazi, SH., pada tanggal 7 November 2022 di Pasarwajo bersama sejumlah pejabat kampus ITKB. Sebelumnya beliau adalah seorang guru besar dan aktif mengajar di Universitas Haluoleo sebagai Dosen di Fakultas Perikanan dan Kelautan.
Beliau Menyelesaikan pendidikan S1 di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada Jurusan Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP), Fakultas Perikanan tahun 1986. Tahun 1992 mendapat beasiswa Tim Manajemen Program Doktor (TMPD) untuk melanjutkan pendidikan S2 di IPB pada Program Studi Ilmu Perairan Bidang Manajemen Sumberdaya Perairan yang diselesaikan pada tahun 1994. Selanjutnya tahun 1996 mengikuti Academic Networking di 11 Universities di Canada selama 3 bulan. Pada tahun 1997 mendapat beasiswa dari Asian Development Bank (ADB) untuk melanjutkan pendidikan program Doktor (S3) di College of Fisheries and Ocean Sciences, University of the Philippines yang diselesaikan pada 14 Desember 2001. Selama menjadi mahasiswa Program Doktor (S3) setiap semester mendapatkan penghargaan sebagai College Schollar dan University Schollar.
Melanjutkan pendidikan Post Doctor di Queensland University, Australia pada tahun 2004 selama 5 bulan dibiayai beasiswa dari DGHE-SEARCA. Memperoleh Gelar Profesor Bidang Manajemen Sumberdaya Perairan pada tanggal 31 Mei 2010 dan menyampaikan pidato pengukuhan Profesor pada tanggal 20 Agustus 2011 dengan judul “Pengelolaan Sumberdaya Perikanan Untuk Pembangunan Wilayah Kepulauan” bertepatan dengan Dies Natalis UHO XXX. Sebelumnya, pada Dies Natalis XXII yang dilaksanakan pada 19 Agustus 2003 menyampaikan orasi ilmiah dengan judul “Pembangunan Berbasis Sektor Kelautan dan Perikanan Terpadu Mewujudkan Masyarakat Sejahtera dan Tangguh”.